Back to top

Hot Info

Pengguna Facebook banyak tidak sadar kena "Hack", begini cara mengeceknya

Hot Info

Lacak Keberadaan Smartphone Android dari Perangkat Lain

Web Development

Perbedaan Web Developer, Web Design dan Webmaster

IT & Technology

Review Ultrabook Asus Zenbook Prime UX31A

IT & Technology

Rendahnya gaji tenaga kerja IT di Indonesia

Lifestyle

Jalan-jalan ala Backpacker

Pekerjaan Tidak Sesuai Kontrak, Bagaimana Mengatasinya?


Pekerjaan tidak sesuai kontrak mungkin sering kita jumpai di lapangan. Ada banyak karyawan atau tenaga kerja yang bekerja dan proses dalam melakukan pekerjaannya itu ternyata tidak sesuai dengan kontrak kerja. Tentu saja hal ini akan merugikan karyawan karena karyawan tersebut akan bekerja tanpa adanya ketentuan yang jelas.

Kontrak yang terjalin antara tenaga kerja dengan perusahaan sebenarnya merupakan suatu hal yang penting dan tidak dapat dipandang remeh. Kontrak ini sering kali disebut dengan istilah kontrak kerja dimana di dalamnya terdapat berbagai ketentuan kerja dan lainnya. Apa yang sudah tertuang dalam kontrak ini tentunya tidak dapat dilanggar dan harus dijalankan. Sebab kontrak kerja ini merupakan kesepakatan antar dua belah pihak yaitu antara tenaga kerja dan pihak perusahaan tempatnya bekerja.

Jika kontrak kerja ini telah ditandatangani oleh karyawan maka berarti karyawan telah menyetujui berbagai ketentuan kerja yang diberikan oleh pihak perusahaan. Oleh karena itu karyawan sudah seharusnya bekerja sesuai dengan kontrak yang telah disepakati. Begitu pula sebaliknya bahwa pihak perusahaan sudah seharusnya memberikan apa yang menjadi hak karyawan sesuai dengan perjanjian yang telah dibuat dan tertuang di dalam kontrak kerja. Keberadaan kontrak kerja memang penting dan hal ini bahkan menjadi acuan bagi karyawan dalam melakukan pekerjaannya.

Sumber Artikel: Jojonomic.com