Back to top

Apa itu SEO, SEM, SMM, SMO?



Apa itu SEO, SEM, SMM  dan SMO ?

Search Engine Optimization (SEO)
Adalah proses meningkatkan visibilitas sebuah website atau halaman web di search engine melalui cara natural (alami) atau tidak berbayar (“organik”atau ”algorithmic”) hasil pencarian.
Apa itu terlalu rumit? SEO Friendly Web atau Website yang ter-optimasi secara Search Engine Marketing (SEM) dengan bahasa mudah dan awamnya yaitu sebuah situs web atau website yang jika dicari dengan keyword tertentu pada search engine (misal Google, Yahoo!, Bing, Ask.com, dll) berada di setidaknya halaman 1 atau 2 dalam arti web tersebut punya ranking yang bagus sekali menurut penilaian mesin pencari
Efek dari sebuah Website yang SEO Friendly yaitu Website tersebut akan sering dikunjungi orang (menaikkan traffic, high counter visitor). Yang secara otomatis akan meningkatkan Company Image atau Brand Image bahkan Profit ataupun Penjualan bersangkutan layaknya iklan Billboard yang sering dilihat orang di tempat-tempat strategis atau iklan TV pada jam-jam Prime Time.

Contoh Fungsi SEO :
Wita Tour, one of the best Tour and Travel in Indonesia,
- Bukalah Search Engine (Google, Yahoo!, Bing, atau yang lain), lalu ketikkan “tour” atau “tour and travel” maka website Wita Tour yaitu “www.witatour.com” akan menjadi peringkat pertama, artinya orang yang mencari tour ataupun travel akan diarahkan ke website Wita Tour, bukan web yang lain. Dari sisi kompetisi pasar tentu saja hal itu sangatlah menguntungkan.

Search Engine Marketing (SEM)
Search Engine Marketing (SEM) adalah bentuk pemasaran Internet yang bertujuan untuk mempromosikan website di halaman hasil mesin pencari (SERPs) berbayar melalui penempatan dibayar, iklan kontekstual, dan inklusi berbayar. Sementara Search engine optimasi (SEO) mengoptimalkan isi website untuk mencapai peringkat tertinggi (TOP 10 Ranking) dalam hasil pencarian, misalnya, dengan memasukkan kata kunci tertentu atau link yang terkait dengan situs web.
Singkatnya, SEM adalah melakukan iklan di kata kunci tertentu pada search engine seperti Google AdWords, Facebook Ads ataupun Yahoo Search Marketing.
Pembayaran SEM biasanya dilakukan dengan cara pay per click (PPC) ataupun pay per impression.
Pay Per Click adalah sebuah perhitungan pembayaran iklan berdasarkan banyak click yang dilakukan oleh pencari di mesin pencari. Sedangkan Pay Per Impression, adalah cara perhitungan berdasarkan berapa kali penayangan iklan tersebut.


Social Media Marketing (SMM)
Selain SEO dan SEM ada juga yang dinamakan Social Media Marketing atau SMM. SMM adalah jenis pemasaran yang melibatkan memanfaatkan media sosial seperti Facebook, Twitter, Google Plus, Instagram dsb.

Social Media Optimization (SMO)
SMO meningkatkan visibilitas profit social media anda, aktivitas jejaring social anda dan konten anda yang dipublikasikan sehingga mudah ditemukan oleh orang yang mencari informasi yang berhubungan dengan konten anda. SMO membantu mengarahkan lalu lintas ke Website resmi, membuat lebih mudah bagi orang lain untuk berbagi dengan lingkaran teman mereka, membangun komunitas disekitar brand anda dan membantu search engine mengindeks profil social media anda, aktivitas social dan posting akan menjadi lebih mudah.

Share on Facebook
Tweet on Twitter

0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.